Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on whatsapp
WhatsApp
Share on telegram
Telegram

Monitoring Direktur Peace Corps di MTsN 1 Lumajang: Apresiasi atas Program Pengajaran Bahasa Inggris

Lumajang, 19 Februari 2025 – MTsN 1 Lumajang menerima kunjungan dari Miss Ata Syice, Direktur Programming and Training Peace Corps, dalam rangka monitoring terhadap relawan Miss Taylor yang bertugas mengajar Bahasa Inggris di madrasah ini. Kunjungan ini bertujuan untuk mengevaluasi jalannya program, memperkuat kerja sama, serta mendengarkan masukan dari pihak madrasah.

Dalam kunjungan ini, Miss Ata Syice, yang merupakan seorang Muslimah, didampingi oleh Bapak Sukmawan, selaku Regional Manager Peace Corps. Sebagai bagian dari agenda monitoring, mereka terlebih dahulu mengamati Miss Taylor saat mengajar di kelas. Dalam sesi ini, Miss Taylor mengajarkan Bahasa Inggris dengan metode interaktif, mendorong siswa untuk lebih percaya diri dalam berbicara dan berkomunikasi dalam bahasa asing. Miss Ata dan Pak Sukmawan tampak antusias melihat bagaimana siswa aktif berpartisipasi dalam pembelajaran.

Setelah sesi pembelajaran, Miss Ata Syice kemudian bertemu dan berdiskusi dengan para guru MTsN 1 Lumajang. Dalam sambutannya, ia menyampaikan rasa terima kasih atas penerimaan yang hangat dari pihak madrasah serta atas dukungan yang diberikan kepada relawan Peace Corps.

“Thank you so much for the warm welcome and for accepting Taylor as part of your school community. We truly appreciate the support given to our volunteer. I hope this collaboration continues and brings great benefits for both sides,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala MTsN 1 Lumajang, Dr. Muhammad Safik, M.Pd., menyampaikan apresiasi kepada Miss Ata Syice selaku Direktur Peace Corps atas bantuan yang diberikan melalui relawan pengajar Bahasa Inggris.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada Miss Ata dan Peace Corps atas bantuan yang telah diberikan kepada MTsN 1 Lumajang melalui relawan pengajar Bahasa Inggris. Kehadiran Miss Taylor sebagai native speaker sangat membantu dalam meningkatkan kemampuan berbahasa Inggris siswa kami. Dengan adanya program ini, siswa mendapatkan pengalaman belajar yang lebih interaktif dan menyenangkan. Kami berharap kerja sama ini terus berlanjut dan memberikan manfaat yang lebih besar di masa depan.”

Selain sesi diskusi dengan para guru, kegiatan monitoring ini juga menghadirkan podcast eksklusif dengan Miss Taylor dan Miss Ata sebagai narasumber. Podcast ini dipandu oleh dua siswa dari kelas Bahasa, yaitu Areta Syafilia Yustiar dan Raden Muhammad Ghani, yang berperan sebagai host. Selama sesi podcast yang berlangsung dalam bahasa Inggris, keduanya dengan percaya diri mengajukan pertanyaan serta berinteraksi langsung dengan para narasumber.

Melihat kemampuan komunikasi Areta dan Raden Ghani, Miss Ata Syice mengungkapkan kekagumannya. “I am really impressed by how well these students handle this podcast. Their confidence and fluency in English are remarkable. This shows how impactful this program has been,” katanya dengan penuh apresiasi.

Setelah podcast, Miss Ata Syice dan Pak Gunawan diajak berkeliling ke Ma’had Al Hikmah MTsN 1 Lumajang. Selama kunjungan, mereka melihat langsung aktivitas di lingkungan pesantren madrasah dan berinteraksi dengan beberapa santri. Miss Ata sangat terkesan dengan suasana pembelajaran di Ma’had serta sistem pendidikan yang diterapkan.

Sebagai penutup kunjungan, Miss Ata berkesempatan mencicipi bakso, makanan khas Indonesia, untuk pertama kalinya. Ia menyatakan sangat menyukainya. “This is my first time trying bakso, and I really love it! The taste is amazing!” ujarnya dengan antusias.

Kunjungan ini semakin memperkuat kerja sama antara Peace Corps dan MTsN 1 Lumajang dalam meningkatkan kualitas pembelajaran Bahasa Inggris. Dukungan dari relawan seperti Miss Taylor diharapkan terus memberikan manfaat bagi siswa dalam mengembangkan keterampilan bahasa mereka di tingkat internasional. [abu angel]