Lumajang, 22 November 2023 – Siswa-siswi MTsN 1 Lumajang menorehkan prestasi membanggakan pada Kejuaraan Pencak Organisasi Unesa Cup III 2023 yang berlangsung di GOR Basket UNESA Surabaya pada 20-21 November.

Aisyah Ailani Arka Achmad dari kelas 7H meraih prestasi luar biasa dengan meraih Juara 1 pada kategori Seni TGR Solo Kreatif Putri Pra Remaja. Penghargaan serupa juga diraih oleh Zahra dari kelas 9D, yang tampil memukau dan meraih Juara 1 pada kategori Seni Solo Kreatif Putri Remaja.

Tak kalah mengesankan, Fareza Dzaka Mauladana dari kelas 8H berhasil menunjukkan kebolehannya dalam pertandingan, meraih Juara 3 pada kategori Tanding Kelas F Putra Pra Remaja. Keberhasilan ketiga siswa ini tidak hanya mengharumkan nama MTsN 1 Lumajang, tetapi juga menjadi inspirasi bagi teman-teman sejawat mereka.
Prestasi gemilang ini membuktikan komitmen MTsN 1 Lumajang dalam mengembangkan potensi siswanya tidak hanya dalam bidang akademis, tetapi juga seni dan olahraga. Selamat kepada Aisyah Ailani Arka Achmad, Zahra, dan Fareza Dzaka Mauladana atas prestasi luar biasa mereka, semoga menjadi motivasi bagi seluruh siswa untuk terus berkarya dan berprestasi.[abu angel]
