Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on whatsapp
WhatsApp
Share on telegram
Telegram

Siswa MTsN 1 Lumajang Raih Juara 3 Kejurnas Robotika Nasional 2024 dalam Ajang Game Animation Scratch

Surabaya – Prestasi luar biasa kembali diraih oleh siswa MTsN 1 Lumajang dalam ajang Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Robotika Nasional 2024. Pramarta Ehsan Jaya, siswa kelas 7B, berhasil meraih Juara 3 dalam kategori Game Animation Scratch, yang diselenggarakan secara online dari 8-10 November 2024 di Veaneu Trans Snow World, Surabaya. Lomba ini digelar dalam rangka memperingati Hari Santri Nasional dan Hari Pahlawan 2024.

Proyek animasi yang diangkat oleh Pramarta mengusung tema Projek Kebudayaan tradisional dengan judul Subak dan Sasi Game, yang menggabungkan elemen budaya lokal dengan teknologi animasi modern. Dengan tema ini, Ehsan berhasil menonjolkan kearifan lokal melalui permainan edukatif yang memberikan wawasan tentang sistem irigasi tradisional Bali, Subak, serta tradisi adat Sasi dari Maluku, yang bertujuan untuk menjaga keberlanjutan alam.

Prestasi yang diraih oleh Ehsan ini merupakan bukti nyata bahwa siswa-siswi MTsN 1 Lumajang tidak hanya unggul dalam bidang akademik, namun juga mampu berkompetisi di kancah nasional dalam bidang non-akademik, khususnya teknologi dan inovasi digital.

PLT Kepala MTsN 1 Lumajang, Saiful Arif, S.S., M.Pd.I., mengapresiasi tinggi pencapaian Pramarta. “Kami sangat bangga atas prestasi yang diraih oleh Pramarta Ehsan Jaya. Ini membuktikan bahwa kelas digital di MTsN 1 Lumajang tidak hanya berfungsi sebagai media pembelajaran berbasis teknologi, tetapi juga menekankan pada konten pembelajaran yang kreatif dan inovatif. Semoga prestasi ini menjadi motivasi bagi siswa lain untuk terus berinovasi,” tuturnya.

0 6 0 8 5 1
Pengunjung hari ini : 32
Pengunjung bulan ini : 499
Total Pengunjung : 175693
Pengunjung online : 1

Dengan prestasi ini, MTsN 1 Lumajang semakin memperkuat posisinya sebagai madrasah yang tak hanya berfokus pada penguasaan ilmu pengetahuan, tetapi juga pada pengembangan kreativitas siswa di era digital. (abu angel)