Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on whatsapp
WhatsApp
Share on telegram
Telegram

Penyerahan Kembali Mahasiswa UIN Khas Jember setelah Tugas PLP di MTsN 1 Lumajang 

Lumajang, 20 November 2023 – Mahasiswa Universitas Islam Negeri (UIN) Khas Jember yang menjalani tugas Pengenalan Lapangan Pendidikan (PLP) selama kurang lebih dari 2 bulan di Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Lumajang telah selesai menyelesaikan tugasnya. Kepala MTsN 1, Ustaz H Jailani, secara resmi menyerahkan kembali mahasiswa tersebut kepada dosen pembimbing mereka.

Dalam sambutannya, Ustaz H Jailani menyampaikan pesan kepada mahasiswa agar ilmu yang mereka peroleh di MTsN ini dapat diamalkan dengan baik saat mereka mengajar di madrasah nantinya. “Semoga ilmu atau pengalaman yang kalian dapatkan di MTsN ini menjadi bekal yang berharga dalam menjalani tugas mendidik di madrasah,” ujar beliau.

Sebelumnya, dalam sambutan perwakilan mahasiswa, Alamil Ilmid Dafiq menyampaikan rasa terima kasih atas fasilitas yang diberikan oleh MTsN 1 Lumajang. Ia juga menyampaikan rasa terima kasih kepada guru pamong atas ilmu dan bimbingan yang telah diberikan selama proses pembelajaran.

Dosen pembimbing dari UIN Khas Jember bapak Dr. Sukamto, M. Pd. juga turut menyampaikan sambutan dan mentampaikan terima kasih kepada Ustaz H Jailani atas fasilitas yang diberikan kepada mahasiswa selama PLP. “Mohon maaf apabila ada kekurangan dari mahasiswa, karena mereka masih dalam proses belajar dan pengalaman ini sangat berharga bagi perkembangan mereka di dunia pendidikan,” ungkap dosen pembimbing.

Acara penyerahan kembali mahasiswa ditutup dengan doa yang dipimpin oleh Ustaz Imam Sya’roni, guru pamong mata pelajaran Quran Hadis sekaligus pengasuh Ma’had Al Hikmah di MTsN 1 Lumajang. Semoga pengalaman PLP ini memberikan dampak positif bagi mahasiswa dan memberikan kontribusi yang berarti dalam pengembangan pendidikan di masa mendatang.[abu angel]